Friday, July 27, 2012

Home » » Lobster seberat 10 Kg

Lobster seberat 10 Kg


Lobster berukuran besar tertangkap di perairan Cape Cod, Amerika Serikat. Berukuran 21 pon (sekira 10 kilogram), lobster itu kabarnya akan dipamerkan untuk publik dengan akuarium ukuran besar.

Dilansir Hosted, Rabu (25/7/2012), diselenggakan pengundian lobster di Capt'n Elmer's Fish Market di Orleans, yang kemudian membawa lobster itu berhak dimiliki oleh salah seorang peserta undian. Pada perhelatan undian itu, pemenang juga mendapatkan beberapa lobster berukuran kecil dan berkesempatan untuk melepas lobster raksasa tersebut ke alam bebas.

Akan tetapi, pemenang menginginkan lobster besar itu untuk didonasikan ke New England Aquarium di Boston, Amerika Serikat. Juru bicara Aquarium, Tony LaCasse mengatakan bahwa lobster yang ditangkap 14 Juli lalu itu tiba pada Senin dan akan dipamerkan setelah menjalani masa karantina rutin selama 30 hari.

Hewan itu akan dipamerkan, asalkan tidak memakan banyak tempat pada wadah akuarium atau membuat "sesak" ikan-ikan yang lain. Lobster besar dengan berat sekira 10 kilogram itu diketahui masih lebih ringan ketimbang Lobzilla, yakni lobster terbesar yang pernah hidup di akuarium pada 1980 dengan berat 35 pon atau sekira 15 kilogram.

Wikipedia menerangkan, lobster bercapit membentuk sebuah keluarga (Nephropidae, juga Homaridae) dari crustacean besar laut. Mereka penting sebagai hewan, bisnis, dan makanan.

Lobster kebanyakan datang dari pesisir timur laut Amerika Utara dengan Canadian Maritimes dan negara bagian Amerika Serikat Maine sebagai produsen terbesar.

Sumber: Okezone.com

Post a Comment

 
Copyright © 2012. Alika Blog: Lobster seberat 10 Kg . All Rights Reserved